Di era sekarang ini makin banyak orang gemar berbelanja dengan memanfaatkan pinjaman online sebagai metode pembayaranya. Tentunya dengan kemudahan dan kepraktisan proses pengajuan, siapapun bisa menggunakan layanan pinjaman online untuk memenuhi berbagai kebutuhan.
Tidak hanya untuk berbelanja kebutuhan yang sifatnya primer, pinjaman online juga bisa dimanfaatkan untuk membeli barang-barang yang Anda inginkan, tidak terkecuali Alat musik seperti Gitar, Bass, Piano dan lainnya untuk Anda yang memiliki hobi bermusik.
Di era modern, transaksi online sudah sangat umum. Faktanya, transaksi online ini mungkin lebih populer daripada transaksi biasa kita melalui transaksi konvensional seperti COD (Cash On Delivery) atau langsung ke toko musik.
Kebanyakan orang di era teknologi seperti saat ini suka melakukan transaksi online saat menjual dan berencana membeli barang dan jasa. Selain lebih praktis, harga yang ditawarkan melalui situs online cenderung lebih murah dan bersaing.
Oleh karena itu, tidak jarang banyak produsen atau penjual nakal yang curang karena maraknya pembelian dan penjualan online. Oleh karena itu, sebelum melakukan transaksi online ada baiknya pahami hal-hal yang harus Anda perhatikan sebelum membeli alat musik yang Anda inginkan.
Akan Tetapi, menggunakan pinjaman online untuk membeli barang-barang non-produktif dapat membuat Anda berisiko memiliki hutang dalam jumlah besar. Secara khusus, ada begitu banyak penyedia pinjaman online dan berbagai produknya sehingga Anda mungkin ingin menggunakan layanan mereka. Maka dari itu Anda harus selalu bijak dan memperhitungkan segalanya dengan matang. Berikut ini beberapa tips membeli Alat musik dengan pinjaman online.
1. Melakukan Riset
Tip belanja alat musik dengan pinjaman online yang pertama yang bisa Anda lakukan adalah riset. Anda perlu melakukan riset untuk menghindari terjadinya hal – hal yang tidak diinginkan. Apalagi jika Anda ingin membeli alat musik dengan harga yang tidak murah.
Riset ini adalah hal yang paling pertama harus Anda lakukan. Carilah informasi sebanyak mungkin tentang alat musik yang akan Anda beli dengan cara melihat berbagai ulasan dan review yang banyak terdapat di internet. Hal ini tidak boleh terlewat, sebelum Anda melanjutkan membeli Alat musik dengan pinjaman online.
2. Pilih Penjual Alat Musik yang Tepat
Selanjutnya, Anda harus benar-benar memilih penjual, toko, atau situs penjualan alat musik yang sudah ada. Anda bisa memulai dengan melihat berbagai ulasan atau testimoni dari para konsumen yang telah berbelanja sebelumnya. Dan pastikan juga penjual, toko, atau situs belanja alat musik tersebut bisa melayani embayaran dengan metode pinjaman online. Dengan kata lain toko tersebut bekerja sama dengan satu atau lebih platform penjaman online yang terpercaya.
3. Testimoni
Walaupun terlihat sederhadan, hal ini juga sangat penting saat memilih penjual alat musik yang benar-benar dapat dipercaya. Jika Anda memilih membeli alat musik secara online dengan metode pembayaran pinjaman online, makan biasanya produk yang ada di katalog penjualan akan mendapatkan rating dan review dari para pelanggannya.
Di berbagai situs belanja online, jika penjualnya adalah penjual terpercaya pasti akan mendapatkan rating bintang yang tinggi, dan akan banyak feedback positif yang membanjiri setiap produk yang ada di daftar penjualannya.
Namun, tidak jarang banyak penjual nakal dengan sengaja meniru rekomendasi pelanggan. Modelnya adalah menulis rekomendasi sendiri atau review pembelian produk dengan membuat beberapa akun media sosial baru dan menggunakan nama yang berbeda. Maka Anda perlu benar-benar jeli untuk membedakan mana penjual yang terpercaya mana yang tidak.
4. Memilih Platform Pinjaman Online yang Tepat
Suku bunga dan masa cicilan mempunyai pengaruh penting dalam membeli alat musik menggunakan metode pinjaman online langsung cair. Dengan bunga yang rendah dan tenor yang panjang, tentu cicilan pinjaman yang harus dibayarkan akan menjadi semakin rendah. Sedangkan, bunga tinggi dan masa cicilan pendek maka nantinya tagihan yang akan Anda bayar semakin tinggi.
Walaupun demikian Anda tidak perlu risau, selama Anda menggunakan layanan resmi dan berlisensi, Anda tidak akan terjebak dalam pinjaman online dengan suku bunga tinggi dan jatuh tempo terus-menerus. Cara termudah untuk mengetahui bahwa layanan pinjaman online tidak bermasalah adalah dengan memastikan status bisnisnya di situs resmi OJK atau Otoritas Jasa Keuangan.
5. Melihat Kondisi Keuangan
Meski Anda yakin tujuan membeli alat musik dengan metode pembayaran pinjaman online adalah untuk memenuhi kebutuhan bermusik, Anda tetap harus memahami kemampuan finansial diri Anda sendiri. Jangan sampai Anda terlanjur mengajukan utang dalam jumlah tertentu, namun pembayaran cicilan dari pinjaman online tersebut terlalu besar untuk dilunasi.
Untuk memastikan hal tersebut tidak terjadi, harap pastikan bahwa seluruh cicilan dari pinjaman online yang Anda miliki tidak melebihi 30% dari total pendapatan bulanan Anda. Rasio ini merupakan rekomendasi yang sering dikomunikasikan oleh para ahli keuangan agar seseorang memiliki keadaan finansial yang baik dan aman.